Menuju Library 4.0 ala Komunitas SLIMS Jakarta


Workshop Komunitas SLIMS Jakarta
Cara demi cara dilakukan manusia untuk mengembangkan kemampuan dirinya. Apalagi di era digital seperti saat ini. Layaknya organisme yang berkembang, Perpustakaan juga memiliki siklus dari masa ke masa. Dan tibalah zaman yang semuanya serba digital. Serba dibantu oleh teknologi. Eitsss... tetapi ingat, teknologi yang sekarang hanyalah sebuah 'alat', namun tetap pemeran utamanya adalah Manusia.

Untuk itulah, harus ada kegiatan untuk mengasah softskils dan hardskill dengan kegiatan workshop atau pengembangan diri.

Seperti Workshop Sinau Slims 2018 yang dilangsungkan pada hari Sabtu (29/9) lalu. Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar. Mulai dari jam 8 pagi antusiasme peserta untuk mengikuti workshop sudah terlihat. Dari timur, utara, barat, bahkan dari Ternate dan Palembang, semuanya berkumpul di Jakarta Selatan tepatnya di Politeknik APP Kementerian Perindustrian. Workshop Sinau Slims 2018 diisi dengan dengan serangkaian kelas, yakni kelas Installasi dan Membuat Jaringan Lokal SLIMS serta kelas Modifikasi Template SLIMS.

Seperti biasa, sebelum mulai kelas workshop. Kami sebagai peserta harus registrasi terlebih dahulu. Dengan senyuman ramah kakak-kakak panitia menyapa kami dan mengarahkan kami untuk duduk dan menikmati acara demi acara. Secara resmi acara workshop dibuka oleh Ibnu Fatkhan, S.IP selaku Ketua Komunitas SLIMS Jakarta.

Sekitar jam 10 pagi, mulailah acara inti yakni Workshop Sinau Slims 2018. Untuk peserta sebelumnya harus daftar terlebih dahulu melalui googleforms dan memilih satu kelas yang diinginkan. Kebetulan, saya memilih kelas modifikasi template slims dengan pematerinya yaitu Siti Rofiqoh dan Andri Octaviastuti.

Sepanjang materi di kelas, kami diajarkan secara person to person. Tidak ada kecanggungan sedikitpun. Banyak yang bertanya, berimprovisasi, dan berdikusi baik dengan panitia penyelenggara workshop ataupun dengan sesama peserta. Jika ada kesulitan atau ada sesuatu yang tak bisa selama kelas berlangsung, panitia dengan cepat membantu dan merespon kendala-kendala yang ada.

Pada kelas modifikasi template slims, peserta diajari bagaimana mengganti tema pada Slims Akasia 8.3.1, kemudian juga ada tutorial mengganti webicon, logo, dan foto background slims.

Menurut saya pribadi dengan mengikuti acara ini banyak sekali manfaat yang didapat. Selain menambah ilmu, menjalin relasi, tentunya sesama pustakawan juga semakin solid. Terbukti, banyak peserta yang bertukar cerita, pengalaman, bahkan bertukar opini mengenai dunia perpustakaan di zaman sekarang. Apalagi dengan adanya SLIMS, yakni sebuah perangkat lunak gratis (open source software) yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan automasi perpustakaan. Para pustakawan dengan bebas dapat mengeksplorasi dan menggali skillnya lebih dalam di SLIMS.

Banyak komentar-komentar positif yang didapat setelah mengikuti acara workshop sinau slims 2018 yang diselenggarakan oleh Komunitas SLIMS Jakarta.
Gak nyangka, udah jam segini aja. Perasaan baru aja workshopnya mulai.” Ujar Nilam, salah satu peserta workshop yang juga berstatus sebagai mahasiswa Ilmu Perpustakaan UIN Jakarta.
Seru banget workshopnya, kurang lama nih. Next time waktunya diperpanjang lagi ya kak!” Ujar Sisri.
Aku udah dua kali ikut workshop sinau slims. Semuanya seru-seru dan bermanfaat banget ilmunya.” Kata Halimah, peserta workshop dari Ciputat.
Harapan kedepannya, semoga Komunitas SLIMS Jakarta terus mengadakan kegiatan-kegiatan yang dapat memacu masyarakat, civitas akademika dan para pustakawan mengenal lebih jauh karya anak bangsa, yakni SLIMS. Salut dan 2 jempol untuk Komunitas SLIMS Jakarta. Semoga semakin sukses!


Komentar

  1. SLIMS di sini sebuah komunitas dan sebuah penyedia jasa layanan software gitu yaa?

    BalasHapus
  2. Jadi kak Bene, SLIMS ini sebuah Open Source Software (OSS) berbasis web untuk memenuhi kebutuhan automasi perpustakaan (library automation) baik dalam skala kecil sampai skala yang besar. SLIMS punya beberapa komunitas yang anggotanya sangat beragam, mulai dari pustkawan, dosen, IT dll yang tersebar di seluruh Indonesia, mereka selalu memberikan informasi baik berbentuk workshop maupun konseling terkait SLIMS.
    Semoga membantu kak^^

    BalasHapus

Posting Komentar